Bitget App
Trading lebih cerdas
Beli KriptoPasarTradingFuturesBotsEarnCopy
Metaplanet Borong Bitcoin Lagi, Kini Masuk 10 Holder Terbesar Dunia

Metaplanet Borong Bitcoin Lagi, Kini Masuk 10 Holder Terbesar Dunia

CoinvestasiCoinvestasi2025/04/15 04:44
Oleh:Coinvestasi

Metaplanet Inc, perusahaan publik asal Jepang yang kerap dijuluki sebagai MicroStrategy-nya Asia, kembali menambah kepemilikan Bitcoin dengan pembelian sebanyak 319 BTC, mendorong posisi perusahaan sebagai salah satu perusahaan pemegang Bitcoin terbesar di dunia.

Menurut dokumen yang diajukan pada Senin (14/4/2025), Metaplanet mengatakan pembelian ini dilakukan senilai JPY3,78 miliar atau setara Rp443 miliar dengan harga rata-rata per koin mencapai JPY12.849.780. Dengan akuisisi terbaru ini, total cadangan Bitcoin Metaplanet kini mencapai 4.525 BTC senilai lebih dari US$1,02 miliar, menurut data BitcoinTreasuries . Ini menjadikannya sebagai pemegang Bitcoin terbesar ke-10 di antara perusahaan publik lainnya.

Baca juga: Metaplanet Akuisisi Bitcoin Hingga Rp106 Miliar!

Ambisi Investasi Bitcoin

Metaplanet sebelumnya menargetkan kenaikan kepemilikan hingga 470% pada akhir 2025, dengan ambisi mengoleksi 10.000 BTC.

Langkah ini merupakan bagian dari strategi manajemen cadangan Bitcoin yang mulai dijalankan Metaplanet sejak Desember 2024. Strategi ini terinspirasi dari pendekatan agresif Michael Saylor melalui MicroStrategy, yang kini menjadi contoh bagi banyak perusahaan publik dalam mengadopsi Bitcoin sebagai cadangan kas strategis.

Performa Metaplanet dalam strategi ini diukur menggunakan metrik BTC Yield, yakni rasio pertumbuhan kepemilikan bitcoin terhadap jumlah saham beredar. Pada kuartal pertama 2025, BTC Yield perusahaan tercatat sebesar 95,6%, dengan akumulasi tahunan hingga 14 April mencapai 6,5%.

Ekspansi ini didukung oleh aktivitas pasar modal yang dinamis, seperti penerbitan obligasi dan hak pembelian saham baru, yang memungkinkan perusahaan menghimpun dana besar tanpa menyebabkan dilusi signifikan. Secara keseluruhan, sekitar 41,7% dari target pendanaan 210 juta unit saham telah berhasil dieksekusi.

Baca juga: Metaplanet Borong Rp982,5 Miliar Bitcoin di Tengah Anjloknya Pasar

0

Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.

PoolX: Kunci untuk token baru.
APR hingga 12%. Selalu aktif, selalu dapat airdrop.
Kunci sekarang!

Kamu mungkin juga menyukai

Arbitrum mengatakan bahwa mereka menarik diri dari program akselerator setelah Nvidia menolak asosiasi dengan kripto

Secara Singkat Arbitrum Foundation mengatakan bahwa mereka menarik diri dari program Nvidia-backed Ignition AI Accelerator setelah pembuat chip meminta agar namanya tidak disebutkan dalam pengumuman publik. Laporan sebelumnya mengindikasikan bahwa NVIDIA menolak tawaran Arbitrum untuk bergabung dengan program akselerator tersebut. Arbitrum menyebut penarikan tersebut sebagai “keputusan bisnis yang tepat” dalam sebuah pernyataan.

The Block2025/04/26 22:23
Arbitrum mengatakan bahwa mereka menarik diri dari program akselerator setelah Nvidia menolak asosiasi dengan kripto

Protokol DeFi Solana Loopscale terkena eksploitasi senilai $5,8 juta dua minggu setelah peluncuran

Ringkasan Cepat Protokol DeFi Solana Loopscale kehilangan $5,8 juta pada hari Sabtu setelah penyerang yang tidak dikenal mengeksploitasi masalah dengan salah satu pasarnya, kata platform tersebut. Loopscale mengatakan bahwa pihaknya secara aktif bekerja sama dengan penegak hukum untuk melacak pelaku dan mencoba memulihkan dana. Platform tersebut sementara membatasi fitur tertentu pada hari Sabtu saat menyelidiki insiden tersebut.

The Block2025/04/26 22:23
Protokol DeFi Solana Loopscale terkena eksploitasi senilai $5,8 juta dua minggu setelah peluncuran